Cake ini dipesan oleh
Jeng Nathalie. Pesannya via sms, belum pernah ketemu jadi otomatis belum kenal
juga :D Tahu ada online cake shop di Purwokerto setelah lihat blog-nya Kanya
Kitchen ♥
Minta cake-nya dihias
hanya dengan warna ungu dan kuning terus diberikan “kriwil-kriwil” sebagai
border. Bakul kuenya agak bingung. Maksudnya “kriwil-kriwil”
itu apa ya? Hahahaha.... Setelah yang memesan memberikan gambaran seperti
apakah benda “kriwll” yang dimaksud, akhirnya aku paham. Diputuskan hiasan
menggunakan fondat agar si kriwil dapat terbentuk dengan sempurna.
Untuk cake-nya
sendiri, Jeng Nathalie ini juga minta dibuatkan Classic Cheese Cake saja.
Alasannya kue ini akan dihidangkan saat nge-teh sore bersama keluarga dan untuk
opa tercinta yang akan datang menginap. Sang Opa tidak terlalu suka dengan rasa
cake yang “berat”.
Terima kasih sudah
order ke Kanya Kitchen – Purwokerto ya Nathalie...salam untuk keluarga dan Opa.
Selamat menikmati tea time-nya yaa
No comments:
Post a Comment